Resep Cara Membuat Nasi Goreng Kambing Mantap

Resep Cara Membuat Nasi Goreng Kambing Mantap

Resep cara membuat nasi goreng kambing mantap – daging kambing biasanya diolah menjadi sate, gule dan kari. Padahal, selain itu kamu juga bisa mengolahnya menjadi nasi goreng lho.

Ya, kalau kamu bosan dengan menu sate kambing, gule kambing atau kari kambing, nasi goreng kambing bisa jadi pilihan maknyus. Nasi goreng kambing ini cocok banget dinikmati pada pagi hari atau waktu sarapan.

Langsung saja, di bawah ini Resep Tante bagikan resep nasi goreng kambing bercita rasa mantap dan nagih banget. Simak dengan saksama ya!

Resep Cara Membuat Nasi Goreng Kambing Mantap

Siapkan terlebih dahulu bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat nasi goreng kambing ala Resep Tante berikut ini:

Bahan-bahan

  • Daging kambing 250 gram, potong bentuk dadu
  • Nasi putih 600 gram
  • Kecap manis 2 sdm
  • Kaldu bubuk 1 sdt
  • Daun bawang 1 batang, iris-iris halus
  • Seledri 1 batang, iris-iris halus
  • Minyak samin 5 sdm
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Kebab Kambing Enak dan Mudah

Bumbu-bumbu halus yang dibutuhkan:

  • Bawang putih 3 butir
  • Bawang merah 8 butir
  • Cabai merah 2 buah
  • Lada butiran 1 sdt
  • Garam 1 sdt

Cara Membuat Nasi Goreng Kambing Mantap

Setelah menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan, sekarang Anda bisa mulai membuat nasi goreng kambing ala Resep Tante dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Panaskan minyak samin, kemudian tumis semua bumbu haus hingga tercium aroma yang sedap.
  2. Masukkan potongan daging kambing ke dalam tumisan bumbu, aduk-aduk hingga merata.
  3. Selanjutnya, masukkan nasi, bumbui dengan kaldu bubuk dan kecap. Aduk-aduk hingga merata ya!
  4. Tambahkan irisan seledri dan daun bawang, aduk-aduk lagi hingga merata.
  5. Angkat dan sajikan selagi hangat.
  6. Selesai, nasi goreng kambing siap dinikmati.

Nasi goreng kambing ini enak banget kalau dinikmati bareng kerupuk dan/atau emping. Kamu juga bisa menambahkan acar agar lebih segar.

Oh ya, kamu bisa menambahkan cabai rawit merah dengan jumlah tertentu untuk mendapatkan cita rasa pedas. Resep ini cukup disajikan jadi 3 porsi orang dewasa.

Itulah resep cara membuat nasi goreng kambing bercita rasa mantap ala Resep Tante. Nikmati nasi goreng kambing ini bareng keluarga di rumah ya!