Resep Cara Membuat Empal Gepuk Anti Ribet

Resep Cara Membuat Empal Gepuk Anti Ribet

Resep cara membuat empal gepuk anti ribet – empal gepuk adalah hidangan lauk rumahan yang sering kali dibikin oleh ibu rumah tangga. Memang, empal gepuk cukup mudah dibuat dan memiliki cita rasa yang enak dan gurih.

Empal gepuk bisa menjadi lauk makan nasi dan berbagai jenis olahan sayur rumahan. Bahkan, kamu bisa lho menikmati empal gepuk pakai nasi dan sambal saja. Rasanya pun tidak kalah enak dan mengenyangkan.

Jika kamu tertarik membuat empal gepuk untuk hidangan lauk keluarga, di bawah ini Resep Tante bagikan resep selengkapnya. Simak dengan saksama ya!

Resep Cara Membuat Empal Gepuk Anti Ribet

Mari siapkan terlebih dahulu bahan-bahan yang dibutuhkan untuk memasak empal gepuk anti ribet ala Resep Tante berikut ini:

Bahan-bahan

  • Daging sengkel sapi 500 gram
  • Asam Jawa 2 sdm
  • Gula Jawa 2 sdm
  • Bawang merah 6 butir, cincang halus
  • Ketumbar 2 sdt, tumbuk
  • Jintan ½ sdt, sangrai dan tumbuk
  • Garam secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya
  • Bawang merah goreng 1 sdm
  • Air 1 liter
  • Minyak goreng secukupnya
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Sup Campur Enak dan Bergizi

Cara Membuat Empal Gepuk Anti Ribet

Seperti yang kami jelaskan di atas, membuat empak gepuk tidaklah sulit alias tidak ribet. Ikuti langkah-langkah pembuatannya berikut ini:

  1. Pertama-tama, rebus daging sengkel sapi hingga matang dan empuk. Potong-potong menjadi beberapa bagian dan memarkan atau gepuk. Sisihkan terlebih dahulu ya!
  2. Selanjutnya, larutkan asam Jawa dan gula Jawa dengan air rebusan daging sengkel sapi sedikit saja.
  3. Sekarang masukkan kembali daging sengkel sapi ke dalam air rebusan. Rebus bersama semua bahan dan bumbu hingga kuahnya mengental.
  4. Angkat daging sengkel sapi, kemudian goreng hingga matang, tiriskan.
  5. Letakkan daging sengkel sapi di atas piring saji, taburi dengan bawang merah goreng.
  6. Selesai, empal gepuk siap disajikan dan dinikmati.

Bagaimana, sangat mudah kan membuat empal gepuk sendiri di rumah? Bahan-bahan yang dibutuhkan pun tidak banyak. Yuk bikin empal gepuk untuk hidangan lauk keluarga hari ini!

Itulah resep cara membuat empal gepuk anti ribet ala Resep Tante. Selamat memasak di rumah!