Resep Cara Membuat Ngohiong Ayam ala Chinese Food

Resep Cara Membuat Ngohiong Ayam ala Chinese Food

Resep cara membuat ngohiong ayam ala chinese food – mungkin masih asing bagi kamu makanan bernama ngohiong ayam. Makanan ini berasal dari China dan sangat populer di sana.

Di samping itu, ngohiong ayam juga bisa kamu temukan di restoran dan/atau rumah makan yang menyuguhkan menu spesial chinese food. Makanan ini cukup unik lho karena dibuat dengan cara digulung.

Tidak sulit membuat ngohiong ayam ala restoran chinese food. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan mengikuti resep yang kami bagikan di bawah ini. Simak dengan saksama!

Resep Cara Membuat Ngohiong Ayam ala Chinese Food

Terlebih dahulu siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat ngohiong ayam ala chinese food. Berikut di antaranya:

Bahan-bahan

  • Ayam fillet 2 dada
  • Bawang putih 2 butir, dihaluskan
  • Merica bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Bumbu ngohiong 1 sdt
  • Kunyit bubuk ½ sdt
  • Wortel 2 buah, direbus
  • Buncis 2 buah, direbus
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Mie Goreng Panjang Umur

Bahan-bahan untuk membuat saus ngohiong ayam:

  • Saus tiram 3 sdm
  • Kecap manis 1 sdt
  • Merica bubuk, gula dan garam secukupnya
  • Bawang putih 2 butir, cincang halus
  • Bawang bombai 12 buah, cincang halus
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Ngohiong Ayam ala Chinese Food

Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk membuat ngohiong ayam ala chinese food jika sudah menyiapkan bahan-bahan di atas:

  1. Pertama-tama, lumuri ayam dengan garam, merica bubuk, bawang putih, kunyit bubuk dan bumbu ngohiang. Aduk hingga semua bahan tercampur merata, diamkan setidaknya 20 menit.
  2. Kemudian, ambil selembar ayam, taruh wortel 1 buah dan buncis. Gulung dengan rapi, ikat dengan benar. Kukus selama 20 menit, angkat.
  3. Setelah itu, lepas benangnya, goreng ngohiang ayam hingga matang dan warnanya berubah menjadi kecokelatan, angkat.
  4. Sekarang kamu perlu membuat saus untuk ngohiang ayam. Caranya, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga tercium aroma yang sedap. Tambahkan saus tiram, air, kecap manis, gula, garam dan merica bubuk. Masak hingga matang, angkat.
  5. Untuk penyajiannya, potong-potong ngohiang ayam dengan ukuran sesuai selera, letakkan di atas piring. Siram dengan saus yang sudah kamu buat tadi.
  6. Selesai, ngohiang ayam siap disantap.
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Ati Ampela Cabe Ijo Pedas

Itulah resep cara membuat ngohiang ayam ala chinese food. Selamat mencoba!