Resep Cara Membuat Teri Tempe Sederhana dan Enak

Resep Cara Membuat Teri Tempe Sederhana dan Enak

Resep cara membuat teri tempe sederhana dan enak – kali ini Resep Tante akan membagikan resep masakan yang sederhana, yakni teri tempe. Meski sederhana, rasa yang ditawarkan teri tempe ini sangat enak dan menggugah selera.

Teri tempe biasanya dijadikan lauk pelengkap untuk makan nasi. Memang enak banget teri tempe dinikmati bersama nasi hangat, terlebih jika ditambahkan sayur tertentu. Langsung saja, simak resep teri tempe yang sederhana dan enak ala Resep Tante di bawah ini hingga tuntas!

Resep Cara Membuat Teri Tempe Sederhana dan Enak

Karena termasuk masakan sederhana, bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat teri tempe tidaklah banyak. Berikut di antaranya:

Bahan-bahan

  • Tempe 150 gram, dipotong kotak kecil-kecil
  • Teri jengki
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu-bumbu halus yang perlu kamu siapkan:

  • Bawang putih 2 butir
  • Bawang merah 4 butir
  • Cabai merah keriting 10 buah (bisa dikurangi/ditambah sesuai selera)
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Lele Sambal Mangga Lezat

Cara Membuat Teri Tempe Sederhana dan Enak

Ikuti langkah-langkah cara membuat teri tempe yang enak ala Resep Tante di bawah ini jika semua bahan di atas sudah kamu siapkan:

  1. Rendam beberapa waktu teri jengki ke dalam air panas hingga rasa asinnya berkurang, lalu tiriskan.
  2. Setelah itu, goreng teri jengki dan tempe yang sudah dipotong kotak kecil-kecil hingga warnanya berubah kecokelatan dan kering. Angkat dan sisihkan terlebih dahulu.
  3. Sekarang buatlah bumbu untuk teri tempe. Caranya, panaskan minyak goreng, tumis semua bumbu halus hingga tercium aroma yang sedap.
  4. Gunakan api kecil, masukkan gula pasir. Biarkan hingga meleleh. Kemudian, masukkan tempe dan teri jengki, goreng hingga semua bahan matang dengan sempurna. Jangan lupa aduk-aduk tempe dan teri jengki agar tercampur merata.
  5. Jika sudah matang, angkat dan sajikan di atas piring yang memadai.
  6. Selesai, teri tempe siap dinikmati.

Itulah resep cara membuat teri tempe yang sederhana dan enak ala Resep Tante. Oh ya, kamu bisa menambahkan cabai rawit dengan jumlah sesuai selera untuk mendapatkan cita rasa yang pedas nikmat. Selamat mencoba!