Resep Cara Membuat Gulai Ikan Asap Enak dan Nagih

Resep Cara Membuat Gulai Ikan Asap Enak dan Nagih

Resep cara membuat gulai ikan asap enak dan nagih – ternyata ikan asap juga bisa dijadikan bahan dasar olahan masakan berkuah, salah satunya gulai. Enak banget lho gulai ikan asap ini dan cocok banget disantap bersama nasi hangat sebagai makan siang.

Aroma bakaran dari ikan asap membuat gulai satu ini berbeda dengan gulai-gulai lainnya. Aroma yang dimunculkan dari ikan asap ini pun bisa menggugah selera siapa saja yang menciumnya.

Di bawah ini Resep Tante bagikan resep gulai ikan asap yang enak dan nagih. Ikuti dengan saksama ya!

Resep Cara Membuat Gulai Ikan Asap Enak dan Nagih

Berikut ini bahan-bahan yang dibutuhkan untuk memasak gulai ikan asap yang enak dan nagih ala Resep Tante:

Bahan-bahan

  • Ikan asap 150 gram
  • Buah melinjo 150 gram
  • Teri nasi 50 gram
  • Tomat merah 2 buah, potong-potong
  • Bawang putih 3 butir
  • Bawang merah 3 butir
  • Cabai merah 4 buah
  • Terasi ½ sdt
  • Kemiri 3 butir
  • Lengkuas 1 cm, memarkan
  • Santan encer 800 ml
  • Daun salam 2 lembar
  • Garam secukupnya
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Lele Sambal Mangga Lezat

Cara Membuat Gulai Ikan Asap Enak dan Nagih

Setelah menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan, sekarang kamu bisa mengikuti langkah-langkah cara memasak gulai ikan asap ala Resep Tante berikut ini:

  1. Langkah pertama, haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, cabai merah dan terasi.
  2. Campurkan bumbu-bumbu halus tersebut dengan santan dan ikan asap, masak hingga mendidih. Aduk-aduk santan perlahan agar semua bumbu tercampur merata ya!
  3. Setelah itu, masukkan buah melinjo dan teri nasi ke dalam campuran santan, aduk-aduk merata.
  4. Beri garam dan masukkan potongan tomat. Lanjutkan memasak hingga semua bahan matang dan bumbu-bumbu meresap dengan sempurna. Angkat dan sajikan.
  5. Selesai, gulai ikan asap siap dinikmati.

Gulai ikan asap ini bisa dan sangat cocok dijadikan menu spesial untuk makan siang keluarga di rumah. Lebih pasnya lagi kalau dihidangkan saat weekend dan semua anggota keluarga berkumpul di rumah. Dijamin deh, mereka pasti suka dan ketagihan dengan gulai ikan asap buatanmu!

Itulah resep cara membuat gulai ikan asap yang enak dan nagih ala Reesep Tante. Selamat memasak!