Resep Cara Membuat Gurame Kuah Pucung Mantap

Resep Cara Membuat Gurame Kuah Pucung Mantap

Resep cara membuat gurame kuah pucung mantap – ikan gurame adalah satu bahan hewani yang bisa diolah menjadi berbagai jenis makanan. Salah satunya ikan gurame kuah pucung yang sangat populer di Jakarta.

Kuah pucung sendiri terbuat dari campuran buah kluwek dengan rempah-rempah khas Nusantara lainnya. Alhasil, kuah pucung memiliki warna gelap layaknya kuah rawon, namun teksturnya lebih kental.

Di bawah ini, Resep Tante bagikan resep gurame kuah pucung dengan cita rasa gurih dan mantap. Simak!

Resep Cara Membuat Gurame Kuah Pucung

Cukup kompleks bahan-bahan yang dibutuhkan untuk mengolah ikan gurame kuah pucung. Ini dia bahan-bahan selengkapnya:

Bahan-bahan

  • Ikan gurame 500 gram, dipotong sesuai selera
  • Serai 2 batang, digeprek
  • Lengkuas 2 cm, digeprek
  • Daun jeruk purut 2 lembar
  • Bawang putih 3 butir
  • Ketumbar 1 sdt, disangrai lalu dihaluskan
  • Jeruk nipis 1 buah
  • Garam 1 sdt
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air 500 ml

Bumbu-bumbu halus yang juga perlu kamu siapkan:

  • Bawang putih 6 butir
  • Bawang merah 8 butir
  • Cabai rawit merah 4 buah
  • Cabai merah keriting 6 buah
  • Kluwek 3 buah, dikukus dan diambil bagian dalamnya
  • Gula 1 sdm
  • Garam 1 sdt
  • Tomat 1 buah
  • Daun bawang 1 batang
  • Kaldu bubuk ¼ sdt (opsional)
  • Bawang goreng 2 sdm
  • Minyak goreng 3 sdm
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Bandeng Kuah Kuning Enak & Segar

Cara Membuat Gurame Kuah Pucung

Setelah menyiapkan semua bahan-bahan di atas, ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mengolah gurame kuah pucung ala Resep Tante:

  1. Pertama-tama, lumuri badan ikan gurame dengan bawang putih, perasan air jeruk nipis, ketumbar, garam yang dilarutkan dengan air 100 ml. diamkan setidaknya 20 menit ya!
  2. Goreng ikan gurame hingga matang, angkat dan sisihkan.
  3. Setelah itu, tumis bumbu-bumbu halus bersama daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas hingga tercium aroma yang sedap. Tuangkan air dan tambahkan gula – garam. Aduk dan masak hingga kuah mendidih. Tambahkan juga potongan tomat dan daun bawang.
  4. Masukkan ikan gurame yang sudah digoreng matang, masak hingga kuah meresap dengan sempurna dan tersisa separuh. Angkat, sajikan di piring saji, taburi dengan bawang goreng.
  5. Selesai, gurame kuah pucung siap disantap.

Itulah resep cara membuat gurame kuah pucung dengan cita rasa gurih dan mantap ala Resep Tante. Selamat memasak!