Resep Cara Membuat Ikan Kakap Pedas Mantap

Resep Cara Membuat Ikan Kakap Pedas Mantap

Resep cara membuat ikan kakap pedas mantap – masyarakat kita biasanya mengolah ikan kakap jadi gulai yang segar dan enak. Nah, kalau kamu bosan dengan gulai, bikin saja ikan kakap pedas.

Ikan kakap pedas ini bisa dikatakan sebagai masakan yang sederhana karena membutuhkan sedikit bahan saja. Meski termasuk masakan sederhana, ikan kakap pedas memiliki cita rasa yang enak dan mantap lho.

Kalau kamu pengin lekas-lekas bikin ikan kakap pedas, ikuti saja resep yang kami bagikan berikut ini. Simak dengan saksama ya!

Resep Cara Membuat Ikan Kakap Pedas Mantap

Siapkan terlebih dahulu bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat ikan kakap pedas ala Resep Tante berikut ini:

Bahan-bahan

  • Ikan kakap 1 ekor
  • Bawang putih 2 butir
  • Bawang merah 5 butir
  • Cabai rawit merah 8 buah
  • Tauco 2 sdm
  • Daun bawang 1 tangkai
  • Wortel 1 buah
  • Lada bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Air secukupnya
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Orek Tempe Pedas ala Rumahan

Cara Membuat Ikan Kakap Pedas Mantap

Setelah semua bahan sudah siap, kamu bisa memulai bikin ikan kakap pedas ala Resep Tante dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Bersihkan ikan kakap terlebih dahulu dari kotoran dan sisiknya. Belah ikan kakap dari sisi kanan dan kiri badanya lalu beri lada bubuk dan garam secara merata.
  2. Setelah itu, goreng ikan kakap hingga matang sempurna. Angkat dan tiriskan!
  3. Sekarang haluskan bawang putih dan bawang merah, lalu iris-iris halus daun bawang.
  4. Tumis bumbu-bumbu tersebut bersama tauco dan cabai rawit merah hingga tercium aroma yang sedap.
  5. Iris-iris wortel dan masukkan ke dalam tumisan bumbu. Tuangkan air secukupnya lalu aduk-aduk hingga merata.
  6. Selanjutnya, kamu bisa memasukkan ikan kakap ke dalam tumisan bumbu, aduk-aduk pelan. Lanjutkan memasak hingga kuahnya berkurang, angkat dan hidangkan selagi hangat ya!
  7. Selesai, ikan kakap pedas siap dinikmati.

Menu ikan kakap pedas ini bisa dinikmati langsung bareng nasi putih hangat. Dijamin deh, rasanya mantap banget dan bikin ketagihan!

Coba Juga :  Resep Cara Membuat Ikan Bandeng Kecap Pedas Mantap

Itulah resep cara membuat ikan kakap pedas bercita rasa mantap ala Resep Tante. Selamat mencoba!