Resep Cara Membuat Bola-bola Daging Saus Paprika Enak

Resep Cara Membuat Bola-bola Daging Saus Paprika Enak

Resep cara membuat bola-bola daging saus paprika enak – Sebagian besar masyarakat kita suka dengan masakan yang terbuat dari olahan daging. Jadi tidak heran kalau ada banyak sekali olahan daging bercita rasa enak, salah satunya bola-bola daging saus paprika.

Seperti namanya, bola-bola daging ini diolah bersama saus paprika. Menu ini cocok banget dijadikan lauk pelengkap dalam hidangan makan malam keluarga di rumah.

Yuk langsung saja bikin bola-bola daging saus paprika ala Resep Tante. Ini resep yang bisa kamu ikuti!

Resep Cara Membuat Bola-bola Daging Saus Paprika Enak

Siapkan terlebih dahulu bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat bola-bola daging saus paprika ala Resep Tante berikut ini:

Bahan-bahan

  • Daging giling 250 gram
  • Tepung roti 50 gram
  • Putih telur 1 butir
  • Garam ½ sdt
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan-bahan untuk membuat saus paprika:

  • Paprika hijau 1 buah, potong-potong
  • Bawang bombay 1 buah, potong-potong
  • Bawang putih 2 butir, cincang halus
  • Saus tiram 3 sdm
  • Kecap manis 1 sdm
  • Merica bubuk ¼ sdt
  • Air kaldu 200 ml
  • Minyak goreng 3 sdm
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Bakso Telur Kecap Simpel & Mudah

Cara Membuat Bola-bola Daging Saus Paprika Enak

Setelah menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan, sekarang kamu bisa mulai membuat bola-bola daging saus paprika ala Resep Tante dengan mengikuti panduan di bawah ini:

  1. Campurkan daging giling, garam, tepung roti dan putih telur. Aduk-aduk hingga merata.
  2. Kemudian, bentuk adonan daging menjadi bola-bola seukuran kelereng atau sesuai selera. Lakukan langkah ini sampai adonan daging habis ya!
  3. Sekarang panaskan minyak goreng, goreng bola-bola daging hingga matang. Angkat, tiriskan dan sisihkan dulu ya!
  4. Setelah itu, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga tercium aroma yang sedap.
  5. Masukkan bola-bola daging yang sudah digoreng matang ke dalam tumisan bawang, bumbui dengan kecap manis, saus tiram, merica bubuk dan garam. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur merata ya!
  6. Masukkan paprika hijau, aduk-aduk sampai layu. Kemudian tuangkan air kaldu, aduk-aduk dan lanjutkan memasak sampai bumbu-bumbu meresap dengan sempurna. Angkat dan sajikan!
  7. Selesai, bola-bola daging saus paprika siap dinikmati.

Itulah resep cara membuat bola-bola daging saus paprika yang enak ala Resep Tante. Selamat mencoba!