Resep Cara Membuat Telur Gulung Rumput Laut Sederhana

Resep Cara Membuat Telur Gulung Rumput Laut Sederhana

Resep cara membuat telur gulung rumput laut sederhana – kali ini Resep Tante ingin membagikan resep telur gulung rumput laut yang sederhana. Sajian ini bisa dijadikan bekal untuk anak-anak di sekolah.

Telur gulung rumput laut termasuk sajian yang sehat. Dalam pembuatannya, kamu memerlukan bahan utama telur, rumput laut dan sejumlah sayuran segar. Langsung saja, jika tertarik membuatnya, simak resep di bawah ini hingga tuntas!

Resep Cara Membuat Telur Gulung Rumput Laut Sederhana

Tidak banyak bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat telur gulung rumput laut ala Resep Tante. Siapkan dulu bahan-bahan yang dibutuhkan ini ya!

Bahan-bahan

  • Telur 8 butir
  • Kecap manis 3 sdm
  • Pasta wasabi ½ sdt
  • Air 125 ml
  • Garam secukupnya
  • Mentega 20 gram
  • Nori sushi atau rumput laut panggang 4 lembar
  • Wortel 1 buah, dikupas kulitnya lalu dipotong memanjang bentuk korek api
  • Seledri 2 batang, diiris lalu dipotong memanjang bentuk korek api
  • Kecambah kacang salju 40 gram, dibuang batangnya
Coba Juga :  Resep Cara Membuat Telur Sambal Goreng, Cobain Yuk!

Catatan: kamu bisa menambahkan atau mengganti sayuran kesukaanmu.

Cara Membuat Telur Gulung Rumput Laut Sederhana

Di bawah ini adalah langkah-langkah membuat telur gulung rumput laut sederhana ala Resep Tante. Simak dengan saksama ya!

  1. Pertama-tama, campurkan wasabi, kecap manis dan air 60 ml. Aduk hingga tercampur merata, sisihkan dulu.
  2. Setelah itu, masukkan telur ke dalam mangkuk terpisah, tambahkan garam dan air tersisa. Kocok hingga tercampur merata.
  3. Sekarang panaskan mentega, tuangkan ¼ telur, ratakan hingga dasar wajan tertutup. Goreng hingga matang, angkat dan letakkan telur di atas piring lebar. Lakukan langkah ini hingga telur habis ya!
  4. Di atas masing-masing telur, beri nori sushi. Letakkan juga kecambah kacang salju dan wortel serta seledri. Gulung telur dengan rapat dan rapi.
  5. Potongan gulungan telur menjadi 2 bagian, letakkan di atas piring saji. Tambahkan pasta wasabi.
  6. Selesai, telur gulung rumput laut siap dinikmati.

Itulah resep cara membuat telur gulung rumput laut sederhana ala Resep Tante.  Telur gulung rumput laut bisa disantap langsung atau dinikmati bersama nasi hangat jika ingin lebih mengenyangkan. Selamat mencoba!